Pages - Menu

Friday, May 18, 2012

Negara-negara di Benua Asia Bagian Tengah



Asia merupakan benua terbesar dan berpolusi paling padat di dunia dengan wilayah yang mencangkup 8,6% permukaan bumi yang meliputi 50 negara yang terbesar di wilayah dari daratan luas Aisa Timur, Timur Tengah, hingga Samudera Pasifik.

Menurut wilayahnya, benua Asia terbagi menjadi 5 bagian yakni :
 A. Asia Barat
 B. Asia Selatan
 C. Asia Timur
 D. Asia Tengah
 E. Asia Tenggara
Berikut nama-nama negara asia menurut letaknya.


E.   Asia Tengah

Negara-negara di Asia Tengah meliputi 7 negara yang juga merupakan pecahan dari negara-negara Republik Uni Soviet.

1. Armenia


Negara ini memproklamasikan kemerdekaannya pada 23 Agustus 1990 dan mulai terbentuk sistem pemerintahan Repulik pada 21 September 1991. Armenia memiliki luas wilayah. Yerevan merupakan ibu kota dari negara ini. Mayoritas penduduknya memeluk agama Kristen. Mata uang yang digunakan adalah Dram (AMD). Bahasa Armenia menjadi bahasa resmi di sini dan juga digunakan bahasa Russia sebagai bahasa resmi kedunya setelahnya.

2. Azerbaijan


Merdeka pada tahun 30 Agustus 1991 yang kemudian menjadi negara yang berbentuk Pemerintahan Demokrasi Representatife. Sebagian 96 % besar penduduknya memeluk agama Islam Syiah, 3% Islam Sunni dan 1% Non Muslim. Menggunakan bahasa resmi Azeri dan menggunakan mata uang Manat (AZM). Ibu kota terletak di Kota Baku.

3.  Kazakhstan


Negara ini merupakan salah satu pecahan dari Uni Soviet.  Yang memproklamasikan kemerdekaannya pada tanggal 16 Desember 1991 dan menjadi negara berbentuk Republik. Bahasa resmi yang digunakan adalah bahasa Kazakh dan juga  menggunakan bahasa Rusia sebagai bahasa resmi kedua. Kota Astana menjadi ibu kota dari negara ini. Mayoritas penduduknya beragama Islam Sunni. Menggunakan mata uang Tenge (KZT).

4. Kirgiztan


Kirgiztan mendapatkan kemerdekaanya pada tanggal 31 Agustus 1991. Kemudian menjadi negara yang berbentuk Pemerintahan Republik. Bishkek merupakan kota terbesar yang sekaligus menjadi Ibu Kota dari negara ini. Sebagian besar penduduknya memeluk agama Islam Sunni. Menggunakan bahasa Kirgiz sebagai bahasa resmi dan juga bahasa Rusia sebagai bahasa kedua mereka dan menggunakan mata uang Som (KGS) sebagai alat transaksi dalam negara ini.

5. Tajikistan


Tajikistan memperoleh kemerdekaan pada tanggal 9 September 1991 yang merupakan negara pecahan Uni Soviet yang kemudian berbentuk negara Republik. Tajik menjadi bahasa resmi di Tajikistan. 90% persen penduduknya memeluk agama Islam Sunni. Dushanbe menjadi ibu kota dari negara Tajikistan yang juga merupakan kota terbesar di negara tersebut. Mata uang Somoni (TJS) menjadi alat pertukaran jual beli di negara tersebut. Tajikistan menggunakan bahasa Tajik sebagai bahasa resmi dari negara tersebut.

6. Turkimenistan


Turkimenistan memperoleh kemerdekaanya setelah lepas dari Uni Soviet pada tanggal 27 Oktober 1991 yang kemudian menjadi negara dengan sistem pemerintahan Republik. Turkimenistan menggunakan bahasa Turkem sebagai bahasa resmi mereka dan juga menggunakan bahasa Russia yang sering digunakan untuk percakapan di antar suku. Kota Ashgabat menjadi ibu kota dari negara ini. Dan menggunakan mata uang Manat (TMM) sebagai alat jual beli dalam negara mereka. 89% besar penduduknya memeluk agama Islam Sunni.

7. Uzbekistan


Negara ini memperoleh kemerdekaannya pada 1 September 1991 yang kemudian berbentuk negara Republik. Sebagian besar penduduknya memeluk agama Islam Sunni. Bahasa Uzbek merupakan bahasa resmi dari negara ini. Kota Tashkent menjadi ibu kota dari negara Uzbekistan. Mata uang yang digunakan ialah Som (UZS).


6 comments:

  1. Makasih ya..detsil banget nih

    ReplyDelete
  2. makasih banyak yaw ? anda menyukai k-drama ? sama saya juga, back groundya juga unyu banget aku suka deh pokoknya, and makasih infonya. :)

    ReplyDelete
  3. info yang sangat bermanfaat

    ReplyDelete
  4. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete

Thanks sudah mampir di blog saya, jangan lupa tinggalkan komentar ya...Trims....:)