Title: Flower Boy Next Door
Genre: Romance, comedy
Film Date : January, 2013
Episodes: 16
Cast :
Park Shin Hye as Go Dok Mi
Yoon Shi Yoon as Enrique Geum
Kim Ji Hoon as Oh Jin Rok
Park Soo Jin as Cha Do Hwi
Go Kyung Pyo as Oh Dong Hoon
Kim Jung San as Han Tae Joon
Mizuta Kouki as Watanabe
Diangkat dari cerita webtoon dengan judul "I Watch Him Every Day" yang dipublikasikan pada 21 Juni 2011 hingga 17 Juni 2012.
Episode pertama dibuka dengan pemandangan di kamar Do Mi. Setiap hari ia selalu melihat sosok pria idaman yang tinggal di seberang apartemennya. Pria itu bernama Han Tae Joon. Do Mi memiliki kepribadiaan yang unik. Ia selalu bersembunyi di dalam kamarnya dan takut untuk keluar. Kalau pun bertemu dengan seseorang Do Mi sering menundukkan kepala dan jarang bicara serta tak memperhatikan orang-orang disekitarnya.
Oh Jin Rak, tetangga sebelah kamar Dok Mi, berprofesi sebagai Webtoon. Diam-diam ia sering memperhatikan Dok Mi, dan bisa dikatakan menyimpan perasaan terpendam pada Dok Mi. Jin Rak menjadikan Dok Mi sebagai tokoh utama dalam kisah webtoon yang ia buat. Jin Rak menganggap Dok Mi sebagai Rapunzel yang selalu terkurung di dalam kamarnya.
Enrique Geum, seorang pembuat game yang terkenal. Ia memiliki sikap yang menyenangkan dan selalu bersemangat. Ia pulang ke Korea dan tinggal bersama kakaknya, Han Tae Joon. Suatu hari Enrique melihat Dok Mi yang sedang mengintip melalui teleskop ke apartemen Han Tae Joon. Sejak saat itu Dok Mi dan Enrique berteman dan menghabiskan waktu bersama. Dua kepribadian yang saling bertolak belakang.
Hal itu menimbulkan kecemburuan di hati Jin Rok. Ia selalu sebal setiap kali melihat Enrique yang terus menempel di samping Dok Mi. Tapi Jin Rak adalah pemuda baik hati yang hanya bisa memendam rasa sukanya pada Dok Mi, tanpa berani mengungkapkannya.
Berbeda dengan Enrique yang selalu ceria dan bisa mengatakan apapun yang ia rasakan. Sikapnya yang polos dan ceria membuat Dok Mi sedikit demi sedikit mulai membuka diri dan bersosialisasi dengan lingkungan luar. Kehadiran Enrique memberi warna sendiri bagi Dok Mi. Ia mulai merasa kehilangan Enrique, saat pria itu mengatakan akan kembali ke spanyol.
Berbeda dengan Enrique yang selalu ceria dan bisa mengatakan apapun yang ia rasakan. Sikapnya yang polos dan ceria membuat Dok Mi sedikit demi sedikit mulai membuka diri dan bersosialisasi dengan lingkungan luar. Kehadiran Enrique memberi warna sendiri bagi Dok Mi. Ia mulai merasa kehilangan Enrique, saat pria itu mengatakan akan kembali ke spanyol.
No comments:
Post a Comment
Thanks sudah mampir di blog saya, jangan lupa tinggalkan komentar ya...Trims....:)