Pages - Menu

Monday, April 02, 2012

Daftar Singer Pria Bersuara Merdu Dari Korea Selatan


Oke, postingan kali ini akan membahas tentang nama-nama penyanyi terbaik dari Korea selatan versi blog My Name Is Nuri. Saya mengenal mereka melalui lagu-lagu yang dijadikan soundtrack-soundtrack drama korea. Jadilah suraa mereka akrab di telinga saya. Baiklah langsung kita cek ya, di TKP....

1. Howl


Pertama kali jatuh cinta dengan suara pria ini saat mendengarkan salah satu soundtrack Boys Before Flower  yang berjudul" Love U". Lirik dan suara menyatu dengan sangat baik, meskipun pada saat itu saya tidak mengetahui arti dari lirik lagunya, suara Howl mampu membuat saya mengerti tentang sebuah cinta yang besar kepada kekasih. Sayangnya rada susah ya mencari biodata Howl, sudah ngublek-ngublek om geogle hasilnya hanya sedikit sekali yang di dapat. Selain dalam soundtrack BBF, suara merdu penyanyi ini juga bisa di dengarkan di soundtrack beberapa drama populer seperti Princess Hours "Perhaps Love", Goongs 2 "Miracle", Playfull kiss "I Have Told You , Tamra The Island "I Just Want To Say", Painter In The Wind "Tears", A Love To Kill "No More" dan masih banyak lagi.

Maka tak heran jika Howl di juluki spesialis penyanyi soundtrack drama. Howl memiliki nama asli Kin Dong Wook lahir pada 30 Juli 1979. Memiliki tinggi badan 178 cm dengan berat badan 63 kg. Dikorea Howl dikenal sebagai penyanyi ballad album debutnya di produksi oleh Ahn Jeong Hoon. Sebelum debut ia sempat menjalani masa training selama setengah tahun.

2. Yesung


Yang berada diurutan ke dua adalah member of Super Junior yakni Yesung. Salah satu lagunya yang ia nyanyikan untuk mengisi soundtrack Cinderlela Step Sister yang berjudul It Has To Be You mencuri perhatiannku. Yesung memiliki suara yang khas. Didalam grup boyband Suju ia merupakan salah satu Lead Vocal selain Kyunkhun dan Ryeowook. Pria berumur 27 tahun ini lahir di Cheonahn pada tanggal 24 Agustus 1984. Memiliki tinggi badan 178 cm dan berat bada 64 kg. Yesung merupakan fans berat dari Moon Geun Young. Maka saat ia diminta menyanyikan salah satu soundtrack yang dibintangi oleh idolanya ini, ia tak berpikir 2 kali untuk menerimanya.

3. Rain


Ayo ngaku siapa yang ndak tahu siapa itu Rain. Terlahir dengan nama Jeong Ji Hoon lahir di Seoul pada tanggal 25 Juni 1982. Di Korea dan Jepang, ia dikenal dengan nama Bi yang berarti hujan dalam bahasa Korea. Rian merupakan salah satu penyanyi pria terbaik yang dimiliki oleh Korea Selatan dan memiliki banyak penggemar. Saat ini Rain tengah menjalani wajib militer. Ratusan fans mengantarkan kepergiannya.

Pada tahun 2004 Rain membintangi salah satu drama korea populer "Full House" bersama artis korea selatan Song Hye Kyo yang banyak digemari pemirsa di banyak negara. Selain dikenal sebagai penyanyi yang jago dance, Rain juga berprofesi sebagai model, aktor, perancang busana dan sekaligus pengusaha busana merek Six to five. Rain memulai debutnya sebagai penyanyi solo pada tahun 2002. Sebelumnya ia telah memulai karirnya sebagai anggota boy band Fans club, namun tidak berhasil mencetak hits. Setelah lulus audisi di agensi JYP Entertainment ia mengikuti training selama 2 tahun. Pada tahun 2002 ia mengeluarkan album pertamanya dengan judul N001.

4. Yim Jae Bum


Suara beratnya pernah mengisi soundtrack drama "City Hunter" yang berjudul "Sarang". Om Jae Bum ini lahir pada 14 Oktober 1963. Ia memulai debutnya pertama kali pada tahun 1986 yang pada saat itu menjadi vokalis band Sinawe yang beraliran Rock.

5. Tim


Awalnya saya tidak mengetahui siapa itu penyanyi korea yang bernama Tim. Salah satu sahabat saya yang merupakan fansnya memperkenalkan saya kepada salah satu penyanyi pria korea ini. Entah apa yang akan dia katakan jika melihat idolanya saya tempatkan di posisi lima. Mianhe Onnie, Hehehehehe

Setelah saya dengarkan salah satu lagunya yang berjudul "Saranghamnida", Hm... lumayan juga. Dan suara penyanyi ini terdengar sangat merdu saat ia menyanyikan salah satu soundtrack 49 days yang berjudul "It Can Be" langsung saja lagu tersebut menjadi salah satu lagu favorit saya. Tim memiliki nama asli Hwang Young Min. Ia lahir  di Philadelphia, Pennsylvania, United State pada 23 Desember 1981. Ia lahir dan besar di Amerika maka tak heran jika ia sangat fasih dalam bahasa inggris. Ayahnya yang merupakan pendeta disegani di daerahnya tidak setuju dengan cita-cita Tim untuk menjadi penyanyi. Karena itu Tim pergi dari rumah dan pergi ke negara asalnya dan merintis karirnya menjadi penyanyi solo. Ia memulai debutnya pada tahun 2002 dan sampai sekarang yang telah menghasilkan 5 album.

6.   Lee Seung Chul


Penyanyi senior korea ini memulai debutnya pada tahun 1985. Di Jepang ia dikenal dengan nama Rui. Ia lahir pada tanggal 6 Desember 1966. Ia pertama kali memulai kariernya bersama grup band beraliran rock Boohwal. Pada tahun 1989 ia memisahkan diri dari grup band yang telah membesarkan namanya dan mengeluarkan album solo. Pada tahun 2007, lewat albumnya yang ke-7 ia memenangkan penghargaan sebagai penyanyi pria terbaik. Terhitung dari tahun 1989-2010 ia telah mengeluarkan 10 album solo di Korea. Pada tahun 2006 ia memulai karirnya di Jepang dan berhasil mengeluarkan 2 album solo.

Suaranya kerap kali mengisi soundtrack drama korea seperti soundtrack drama East Of Eden "Can You Hear My Heart", soundtrack drama Bread, Love and Dream " Geu Saram".


7. K. Will


Kim Hyung Soo atau dikenal dengan nama panggung K. Will. Memulai debutnya pada tahun 2007. Padahal sebelumnya ia telah memulai debut profesionalnya di Jepang pada tahun 2004, setelah sukses baru ia melebarkan sayapnya ke negeri asalnya, Korea. Selain berprofesi sebagai penyanyi ia juga berprofesi sebagai aktor dan model. Ingat lagu My Everything yang dinyanyikan oleh Lee Min Ho di salah satu soundtrack Boys Before Flowers?. Si ganteng Lee Min Ho dapat menyanyikan lagu ini dengan baik berkat latihan dan arahan dari K. Will. K. Will lahir pada tanggal 300 Desember 1981. K. Will juga ikut menyumbangkan suaranya mengisi soundtrack A Love To Kill "Dream". Berkat suaranya, K. Will memperoleh banyak penghargaan.


8. Lee Seung Gi


Selain penyanyi Lee Seung Gi juga dikenal sebagai model, pembawa acara dan juga aktor. Pertama kali jatuh cinta dengan suaranya saat mendengar salah satu lagu yang mengisi soundtrack My Grilfriend Is Guminho " Starting Now I Love You" benar-benar sesuatu banget. Saya juga baru tahu kalau ternyata Lee Seung Gi telah mempunyai 4 album solo. Lee Seung Gi memulai debutnya pada tahun 2004 dibawah label Hook Intertainment. Aktor yang lahir pada tanggal 13 Januari 1987 ini telah banyak membintangi drama korea. Salah satu drama yang dibintanginya "Brillian Legancy" pernah ditayangkan di salah satu televisi Indonesia. Drama terbarunya The King 2 Heart yang juga dibintangi oleh artis Ha Ji Won saat ini tengah tayang di Korea Selatan.


untuk saat ini cukup 8 dulu, masih mungkin akan ditambah lagi. Jika mempunyai saran silahkan di share. Terima kasih telah sudi berkunjung. Jangan lupa tinggalkan komentar di bawah ini. ;).


6 comments:

  1. yeaahhh ,,, paporit sy masuk ,,, Lee Seung Chul ^^

    ReplyDelete
  2. T.O.P dimasukin jg donggg
    hohoho
    suaranya cowok bgttt

    ReplyDelete
  3. lee seung gi.............^^v

    ReplyDelete
  4. penyanyinya ganteng-ganteng ya, terima kasih admin

    ReplyDelete
  5. Lee Seung Gi....
    Saya Suka lagu-lagu nya
    Suaranya lembut dan berkharakter

    ReplyDelete

Thanks sudah mampir di blog saya, jangan lupa tinggalkan komentar ya...Trims....:)